Perolehan program pengampunan pajak atau tax amnesty terus menunjukkan kenaikan yang signifikan di pakan terakhir September ini. Berdasarkan data Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Ditjen Pajak Kemenkeu), Senin (26/9/2016) pukul 18.00 WIB, harta yang dilaporkan kepada negara mencapai Rp 1.927 triliun.

Namun saat sidak Jokowi di kantor pelayanan pajak, tax amnesty capai 2.700 Triliun. 
Sungguh sebuah peningkatan yang luar biasa.

Hal ini terpantau dalam akun instagram Jokowi,
 Tadi memantau pelayanan Amnesti Pajak di kantor pelayanan pajak Jakarta. Kita gembira dengan banyaknya warga yang berbondong-bondong menunaikan kewajiban membayar pajak. Ini momentum yang baik untuk reformasi perpajakan kita. Ada kesadaran, ada sebuah kepatuhan masyarakat untuk membayar pajak. Hari ini sudah Rp. 2.700 Triliun deklarasi dan repatriasi sebuah angka yang sangat besar sekali.
 Periode pertama Amnesti Pajak tidak diperpanjang tapi pengurusan administrasinya sampai Desember. Yang tidak ikut di periode pertama bisa ikut di periode kedua dan ketiga. Sekarang saatnya membangun sebuah kepercayaan. 

Pada hari yang bersamaan dengan sidak Jokowi, Pengusaha yang juga calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyambangi Kantor Wilayah Wajib Pajak Besar di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Rabu (28/9/2016).

Kedatangannya ke kantor pajak untuk menyerahkan Surat Pernyataan Harta (SPH) dalam rangka mengikuti program pengampunan pajak atau tax amnesty.

Sebenarnya, dia sudah mendatangi Kantor Pusat Ditjen Pajak untuk melaporkan harta atas nama badan usaha atau perusahaan pada Selasa (27/9/2016). Sedangkan kedatangan Sandiaga ke kantor pajak hari ini untuk melaporkan harta atas nama pribadi.

Sebelumnya, Sandiaga menyadari ada konsekuensi dari keputusannya ikut program pengampunan pajak atau tax amnesty.

Seperti diketahui, Sandiaga memutuskan untuk ikut dalam pertarungan Pemilu DKI Jakarta pada 2017 mendatang sebagai calon wakil gubernur.(*)
 
close